Saturday, June 19, 2021

tak harus jadi orang lain ketika bersama mereka

 

Yuhui,,,

Sebagai makhluk hidup kita pasti membutuhkan teman dalam hidup, karena bagaimanapun juga kita adalah makhluk sosial yang tak bisa hidup sendirian, ntah itu teman sekolah, kuliah atopun ditempat kerja.

Dan tak menutup kemungkinan kita memiliki lebih dari  satu Squad alias sekelompok manusia yang memiliki 1 tujuan dan sefrekuensi tentunya. Apalagi memilik teman yang sefrekuensi dalam lingkungan kantor pastinya menyenangkan karena bagaimanapun juga 6 hari dalam seminggu pertemuan kita lebih intens dengan mereka, dan pastinya mereka jauh lebih tau tentang siapa kita. walaupun pada dasarnya sangatlah sulit mencari teman yang demikian, karena pada dasarnya setiap orang memiliki sikap dan kepribadian yang berbeda-beda, ada yang ceria, pendiam atau mungkin agak sensitif.

Dan aku salah satu orang yang beruntung itu, bisa punya mereka, yang selalu jadi penawar stress dikala kerjaan menumpuk, walau kadang orang nya nyebelin, dan jadi pengganggu, namun karena udah nyaman jadi tak pernah sekalipun dimasukin dihati, mungkin kami sudah seperti saudara tak sekandung, jika ada salah satu yang tak masuk kantor, maka kami akan saling mencari dan seakan ada yang kurang.. aku tak harus jadi orang lain ketika didepan mereka begitupun sebaliknya mereka, dan kemungkinan orang lain tak akan tau sekonyol apa mereka, selain itu mereka selalu terdepan ketika diajakin keluar bahkan urusan asmarapun mereka terbuka dan tak malu untuk bercerita.


Dan satu yang pasti mungkin kami nyambung karena sama-sama masih single... haaaaa




1 comment:

Samaratul Qalbi said...

Nemu teman se-frekuensi itu susah banget,,
tetapi sekalinya dapat, jangan disia-sia-in ya kak, hehehe
Soalnya teman se-frekuensi itu ngobrolnya lebih nyambung,
canda-an nya walaupun garing tetapi tetap menghibur.
Terus paling penting, teman se-frekuensi bs bikin kt tetap jadi diri sendiri