Thursday, August 29, 2019

jatuh tak membuatku menyerah

assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
entah sudah berapa kali aku jatuh, dan kini aku harus jatuh lagi, mungkin aku yang terlalu cepat menafsirkan sesuatu atau aku memang tak pandai menjaga hati. sudah bukan rahasia lagi aku tak memiliki keberuntungan dalam masalah percintaan, gagal adalah hasil yang mutlak dalam akhir percintaanku. entah kutukan apa yang telah menimpa ku, ato ada dosa masa lalu yang membuat aku begini??yang pastinya cinta tak pernah berpihak padaku. 

dan yang bodohnya aku, sudah tau hasilnya akan seperti bagaimana,tapi tetap saja aku berani mencoba, mencoba memasuki lingkaran yang terkadang aku sendiri sulit untuk menemukan pintu keluarnya. aku terkadang harus bersusah payah untuk mencari dan terus mencari hingga akhirnya akupun menyerah dan tetap berada dalam lingkaran tersebut, aku pasrah hingga pintu itu sendiri yang menampakkan dirinya dan mendorongku untuk keluar.

aku memang tipe orang yang paling mudah untuk jatuh cinta, namun paling susah move on,rasanya aku butuh waktu yang sangat lama untuk menghilangkan rasa itu,kenapa demikian???karna dalam mencintai aku selalu serius,tapi dasar bodohnya aku begitu mudahnya menaruh hati sama seseorang yang belum tentu terbalas, entah iitu sudah menjadi hobi ato bagaimana yang pastinya begitulah kelakuanku.

sudah sering kali aku mencoba untuk menepis semua rasa yang muncul,tapi dasar bodohnya aku, ya hal itu terjadi lagi, tapi yang benar-benar konyolnya diriku, aku hanya menyimpan rasa itu sendirian,tanpa memberi tau si dia, aku hanya berani mengutarakan isi hatiku pada sang pemilik hati dan aku selalu berharap mujizat itu akan datang ketika tuhan menginginkannya. ibarat sedang bermain lotre, mungkin bisa dikatakan seperti itu,  terus mencoba hingga salah satu dari sekian banyak no undian aku beruntung. hehehe

Rasa itu datang dengan tiba-tiba tanpa permisi, terus bagaimana caraku untuk mengusirnya, sedangkan pintu hatiku memang selalu terbuka dan berharap seseorang aku mengetuknya, apalagi ketika orang itu seakan memberi lampu ijo untuk menatapnya diam-diam, sudah jadi jalan yang mulus buat aku menaruh hati, mungkin inilah salah satu kebiasaan dan kebodohan ku yang paling konyol.

Cinta bertepuk tangan rasanya sudah menjadi hal yang lumrah terjadi dan bukan hal yang asing lagi buat aku, tapi itu bukanlah alasan untuk aku takut jatuh cinta lagi, karena ketika aku siap jatuh cinta maka aku juga harus siap patah hati.

Friday, August 16, 2019

Baperan it's Okey

Pernah engga kalian merasa di cuekin oleh seseorang?? yang secara tidak sadar membuat kita risih,seakan ada yang aneh dalam hidup kita, pengen ngajak ngomong duluan takut dicuekin, pengen nanya langsung takut Ke-Gran, tapi disisi lain kalo dibiarin juga kaga nyaman.

Mungkin itulah yang dialami oleh sebagian orang yang memiliki hati terlalu sensitif, dan terlalu lembut, dia akan merasa tak enak hati ketika kalian menjauh dari dia. mungkin orang seperti itu harus kerja extra dalam bergaul dengan dia, selain itu kita juga harus tetap berhati-hati dalam berbicara dan bersikap jangan sampai menyinggung perasaan si dia.

Selain itu ada sisi positif dan negatifnya juga loch punya perasaan yang cukup sensitif.

Berpikir dulu sebelum mengeluarkan kata-kata

semua yang memiliki tingkat ke-sensitifan yang tinggu bakalan, berpikir seribu kali sebelum mengeluarkan kata-kata, "kira-kira dia bakalan tersinggung engga?" apa ucapan aku udah benar?"
intinya banyak pertimbangan. dan biasanya juga orang seperti itu ngomongnya dikit.


Mudah Baperan sama seseorang

kalau yang ini kaga usah ditanyain lagi, tipe orang seperti ini bakalan mudah baper, dan kadang kebaperannya kelewatan, diliat dikit sama seseorang kirain si dia naksir, bahkan saking parahnya kirain lagi di gosip. entah ini baper ato bisa dibilang ke-PDan,,hiks hiks

Susah bergaul dengan orang alias introvert

saking takutnya nyinggung perasaan orang lain, maka tak jarang dari tipe seperti mereka bakalan lebih memilih untuk menyendiri, mungkin takut jika kata2 nya nyakitin oranfg lain, jadi dia lebih memilih untuk menjauh. selain itu kita sebagai si lawan bicara juga sedikit canggung, soalnya takut si dia baper. 

Baik dan lembut

sudah bukan rahasia umum lagi jika orang yang mudah baper, memiliki sifat yang lembut, dan terlalu menjaga perasaan orang lain, bahkan saking baiknya, orang seperti itu bahkan tidak bisa tidur dengan nyenyak ketika  ada orang yang menjauh karena perkataan ato sikapnya, dia bakalan terus berpikir panjang dan mencoba mencari tau apa yang salah dari dia.

"Menjadi orang yang mudah baper itu bukanlah sebuah kelemahan justru orang yang mudah baper itu bisa merasakan empati yang tidak dirasakan oleh orang-orang biasanya",, well apakah kamu termasuk kategori itu????

Thursday, August 8, 2019

i love u untukmu ibu dan ayah

Ada masa dimana aku mulai jenuh akan kehidupan ini, tapi ketika aku melihat wajah kedua orang tuaku, seketika itu pula aku tersadar, betapa banyak tenaga bahkan materi yang telah dikorbanku oleh keduanya sehingga aku bisa tumbuh menjadi sekarang. apakah hanya karena sebuah kerikil kecil yang menyandung kaki ku sehingga aku harus mundur, betapa besar harapan beliau kepada aku, yang tak mungkin aku hancurkan begitu saja.

Mungkin, aku adalah satu dari ribuan kakak sekaligus seorang anak yang membantu kedua orang tua, tapi ini bukanlah hal yang begitu perlu dibanggakan karena masih banyak anak diluar sana yang masih begitu kecil tetapi menanggung beban yang begitu berat, aku harusnya masih bersyukur karena sampai saat ini aku masih memiliki kedua orang tua yang terus melindungi dan menasehatiku saat aku salah dan seharusnya aku juga harus terus beryukur karena tuhan masih memberiku kesempatan yang begitu indah yang tak semua tuhan berikan kepada hambanya. tuhan memberiku pekerjaan yang dimana berkat pekerjaan itu aku bisa sedikit membantu biaya kuliah adek dan sesekali membantu kebutuhan kedua orang tua. aku tak pernah merasa malu, justru aku merasa bangga karena bisa membantu beliau. walaupun hingga saat ini aku belum bisa membelikan mereka sebuah tempat tinggal yang nyaman, karena bagaimanapun sampai hari ini beliau tak memiliki rumah karena harus membiayai biaya sekolah dan kuliah anak-anaknya, kata beliau "mungkin kami tak bisa mewariskan kalian harta cukup dengan pendidikan, karena pendidikanlah yang akan mendatangkan materi, takutnya ketika kami mewariskan kalian harta, dikemudian hari kalian akan bertengkar sesama saudara hanya karena harta beda hal nya dengan pendidikan"... nasehat itu yang akan aku ingat sampai akhir hidupku.

Mungkin aku munafik, jika tak bermimpi travelling, beli sesuatu yang branded, seperi teman2 yang lain, tapi disisi lain aku harus menyampingkan ego ku, bagaimanapun juga keluarga adalah hal yang terpenting, mungkin saja suatu saat nanti impianku akan tercapai,dan kalaupun hal itu tak tercapai hari ini aku sudah sangat bahagia, karena bisa memberikan mereka berdua uang dari hasil keringatku sendiri, apalagi saat aku menyodorkannya, dan meliht wajah mereka, dan seutas senyuman tulus dari bibir mereka, ada rasa yang mungkin tak bisa aku gambarkan dengan kata-kata, rasa yang tak bisa digantikan oleh apapun, bahkan mengalahkan rasa ketika aku jatuh cinta pada seseorang...

Aku bukanlah anak yang romantis, yang bisa mengekspresikan kasih sayangnya,  tapi hanya anak yang apa adanya dan kadang merasa malu untuk mencium kening ibu ku, rasa maluku terlalu besar untuk mengatakan "I LOVE YOU" kenapa hingga hari ini aku begitu sulit untuk mengatakannya, padahal kalimat itu begitu singkat,,,WHY???? seketika itu juga aku tersadar mungkin yang dibutuhkan mereka bukan hanya sekedar materi tapi cukup dengan ucapan itu, yang mungkin kita anggap sepeleh bisa menjadi hadiah terbesar bagi mereka.