Monday, June 1, 2020

MY First And Second Love


Yuhuiii...

Untuk siapapun yang kelak membaca tulisan ini, tulisan yang mungkin tak menarik sama sekali tapi sejujurnya sangat berharga bagi saya sendiri ketika sudah tua kelak,sebenarnya berat untuk menulisnya karena ini adalah kisahku yang mungkin hanya beberapa orang yang tau. tapi aku ingin mengabadikan setiap kenangan dalam hidupku walau itu hanya dalam sebuah tulisan.

Ini adalah kisah cintaku hingga hari ini 2 Juni 2020 Pukul. 12.03 ...

Aku adalah seseorang yang paling sukar untuk jatuh cinta, tapi sekali jatuh cinta maka butuh waktu bertahun-tahun untuk move on. Dan sampe beberapa tahun yang lalu, Jika aku menyukai seseorang maka aku akan simpan rapat-rapat bahkan anginpun tak akan tau perasaanku, atau bahasa kerennya cukup perasaan sepihak saja dan tak harus si dia tau, to saya tak berharap ada sebuah hubungan diluar pernikahan, cukup menyebut namanya dalam setiap doaku, walaupun mungkin tuhan sudah bosan mendengar namanya.

Sampai diumur sekarang ini, aku baru 2x jatuh cinta sama seseorang, kalo kagum si banyak tapi semuanya hanya sebatas di mata saja tak pernah sampe ke hati, seperti suka liatin para oppa-oppa korea.he he he

My first love, ketika aku  memasuki bangku sekolah menengah atas, ketika itu untuk pertama kalinya ada seseorang yang membuat jantungku berdegup dengan cepat ketika melihatnya, walaupun itu hanya dari jauh saja, selain itu hanya melihat punggung dia saja aku sudah senyum sendiri, mungkin ini yang namanya jatuh cinta. dan sampai saat ini aku tak pernah berani menatap bahkan berpapasan pun aku tak sanggup. Dia adalah senior aku yang beda 2 tahun dariku. awalnya aku kira ketika aku tak melihatnya lagi di sekolah perasaan ini akan hilang seiring dengan berjalannya waktu, tapi nyatanya sampe aku tamat dan memasuki bangku kuliah perasaan itu masih sama, dan dalam jangka waktu tersebut tak ada seseorangpun yang mampu mengalakan perasaanku padanya.

Hingga dibangku kuliahpun kisah itu kembali berlanjut,  Tuhan kembali mempertemukan aku dengannya, sejujurnya aku tak pernh menyangka akan bertemu dengan orang yang sama di tempat yang berbeda. Awal melihatnya di kampuspun hanya bagian punggung nya, sepertinya aku sudah hafal benar dengan dia karena tak harus melihat wajahnya pun aku sudah mengenalinya.

Perasaan itu masih sama bahkan semakin dalam, tapi sekali lagi aku tak pernah berani untuk mengungkapkannya, Mungkin dia tak pernah sadar kalo ada aku di antara ribuan orang disekitarnya. Bahkan hingga dia menyelesaikan studipun aku tak pernah bertegur sapa dengannya. Sejujurnya hampir setiap saat aku menyebut namanya dalam doa panjangku dan ternyata butuh waktu 10 Tahun lamanya doa itu terjawab. Jangan pikir kalo cinta dalam diam 10 tahun itu akan happy ending seperti di drama korea, cintanya terbalaskan setelah menunggu puluhan tahun ato ada juga yg menikah dengan cinta pertamanya, Tapi realitanya kisah aku tak seindah drama korea karna nyatanya perasaan dalam diam itu tak pernah terucap, bahkan ditahun ke-10 itulah tuhan telah mempertemukan dia dengan jodohnya dan itu bukan AKU...

Beginilah resiko cinta dalam diam, diam-diam menyimpan rasa dan harus diam-diam pula patah hati.hiks .. Hingga akhirnya rasa itupun lenyap karena sekarang dia sudah bahagia mungkin benar kata orang cukup melihat orang yang kita cintai bahagia itu sudah cukup walau pada akhirnya itu bukan dengan kamu.

My Second Love ,Ternyata benar kata pepatah "Akan ada pelangi setelah Hujan" Karena pada akhirnya perasaan yang telah hilang, kembali lagi hadir tapi dengan orang yang berbeda, tepatnya di tahun 2019 untuk pertama kalinya jantungku kembali berdetak dengan kencang bahkan hanya melihat poto nya, mungkin ini lebih gila lagi kenapa perasaan itu bisa tumbuh hanya dengan sebuah poto, benar kata orang cinta memang aneh bisa datang disaat dan waktu yang tak disangka-sangka. Bayangkan saja setiap melihat foto nya aku bisa senyum-senyum sendiri..Ini bukan aku yang terlalu melebih-lebihkan karna kenyataannya begitulah yang terjadi bahkan dia liat story aku saja sudah happy. 

Jangan pikir aku jatuh cinta hanya karena di DP WA nya yang senyumnya terlalu manis, Tapi sejujurnya aku sudah tau dia sejak dibangku kuliah dulu walaupun hanya ingat sekilas wajahnya, bahkan aku sempat stalk FB nya dan melihat dia dengan gaya berbeda, tapi tetap saja setiap melihat fotonya jantung aku berdetak dengan cepat dan tanpa sadar senyum sendiri. Sepertinya perasaan ini beda dari yang pertama, karna sejujurnya dulu aku tak pernah segila ini sampe stalk medsos si kakak senior, bahkan saking gila nya aku sempat mengutarakn isi hati ku padanya walaupun itu hanya lewat sebuah pesan, tapi jangn pikir aku nembak dia!! itu salah besar aku cuma mau mengenal dia lebih dekat.. Dan tau tidak saking malu nya, aku tak sanggup membyangkan kegilaanku di tahun lalu, ntah apa yang merasuki ku smpe berani mengirimkan dia pesan seperti itu, padahal kami belum terlalu kenal.

Awalnya aku berpikir, aku hanya ingin perasaan ini ter-ucap karena tak mau ada penyesalan seperti yang pertama, tapi nyatanya terucap ato tidak itu sama saja, karna smpe sekarang perasaan itu tak pernah tersambut , tapi kalian perlu tau sampai hari ini perasaan itu masih sama dan nama itu masih ada disetiap ujung doa ku. Walaupun akhirnya kelak kami tak berjodoh, Semoga aku dan dia bisa jadi teman. Dan sepertinya ini sudah jadi kebiasaanku bisa lupa ketika dia sudah bahagia.

2 comments:

Anton Ardyanto said...

Cinta pertama memang susah terlupakan. Meski sekarang pahit, pada suatu waktu nanti akan menjadi memori lucu yang akan menghadirkan senyum di wajah kita.

Tidak ada yang melarang lo Mbak untuk wanita bilang suka pada seorang cowok. Hahaha.. Kenapa malu, bilang saja suka padanya.. biar dia tau.. Kalau dia punya perasaan sama, kan bagus, kalau tidak ya jalan terus.

Cuma, emang sih di Indonesia, cewek menyatakan suka duluan itu belum biasa. Cowok kadang merasa jengah karena perannya diambil alih, dan cenderung malah kaget dan menjauh. Bagi cewek sendiri, masalah gengsi juga, biasa dikejar, sekarang harus mengejar.

Padahal mah seharusnya biasa saja..

Btw, semoga suatu hari nanti ada Cinta yang menanti si mbak...:-D

Irmawati said...

aminn ya rabb
dan nyatanya smpe skrg blm kunjung move...hehehe