Wednesday, December 20, 2017

Penyebab wanita memilih menyimpan perasaanya

Jatuh cinta adalah kodrat seorang insan,setiap makhluk dimuka bumi ini dititipkan rasa suka oleh tuhan, baik rasa suka kepada lawan jenis maupun rasa suka seorang anak kepada orang tua dan yang lainnya. selain itu setiap manusia memiliki cara tersendiri untuk mengutarakan rasa sukanya kepada seseorang, ada yang mengutarakannya secara langsung, dengan tindakan atau hanya memberikan sinyal-sinyal, bahkan ada yang lebih memilih memendam perasaannya. banyak dari kita yang beranggapan bahwa rasa suka yang terpendam itu hanya rasa suka kepada lawan jenis, jangan salah terkadang banyak seorang anak yang tak mampu ataupun gengsi untuk  menunjukkan rasa sayangnya  kepada kedua orang tuanya, bahkan yang lebih mirisnya lagi mereka dengan mudah mengutarakan rasa sayangnya kepada sahabat ato bahkan kekasihnya. jika kita melakukan survey dari 10 anak maka kira-kira berapa anak yang pernah mengatakan "aku cinta ibu"???mungkin hanya 1 ato bahkan tak ada sama sekali. terkadang kita juga merasa gengsi untuk sekedar mencium ibu kita. mungkin karena kita merasa udah gede.ato saking besarnya rasa sayang kita sehingga kita tak mampu untuk mengutarakannya..ehmmm entahlah..

Tuhan menitipkan rasa suka kepada laki-laki dan perempuan  dengan kadar yang sama, namun yang jadi pertanyaan disini mengapa seorang lelaki lebih mudah mengutarakan perasaanya dibandingkan seorang wanita??? apa karena seorang lelaki gentlement ato karena mereka menafsirkan cinta hanya sebatas suka ,tanpa melibatkan hati.lantas mengapa seorang wanita lebih senang memendam perasaannya apa karena mereka takut akan patah hati ato gimana..
Itulah wanita dia lebih suka memendam perasaannya dibanding harus mengungkapkannya

Ketika seorang wanita memahami rasa suka yang sebenarnya maka,wanita itu akan lebih memilih menyembunyikan perasaannya. seorang wanita mayoritas pandai menyembunyikan perasaannya didepan pria yang dia sukai,meski dengan waktu yang amat panjang. bahkan ada sebagian yang perasaanya tak diketahui oleh sang pria hingga pria itu menikah dengan wanita lain.
Begitulah seorang wanita yang begitu pintar ketika menyembunyikan perasaannya sendiri. Ia mampu terlihat baik-baik saja meski sebetulnya ia sedang bersedih. 

Karena wanita itu sulit untuk ditebak


Mengapa seorang wanita itu istimewa?? karena wanita salah satu makhluk yang susah untuk ditebak isi hatinya, kita tak pernah bisa menebak bagaimana suasana hatinya yang sebenarnya.Jangankan perasaan suka, perasaan sedih aja masih bisa disimpan dan gak diceritakan sama siapa-siapa. Seperti itulah wanita yang lebih memilih memendamnya sendiri dari pada mencertikan kepada orang lain. Mungkin kalau merasa tidak kuat akan menangis saat ia sedang sendirian.
saking pandainya menyembunyikan perasaanya,terkadang kita terkecoh jadi Buat kalian pria, jangan selalu beranggapan kalau wanita yang deket sama kalian tuh suka & ada hati sama kalian, bukannya mau bikin kalian berkecil hati nih, tapi ini pengalaman hidup saya berteman dengan banyak orang, tapi kadang orang-orang yang yang nganggap seorang wanita tuh benci sama kalian sebenarnya menyimpan rasa yang lebih dari sekedar musuh...  

Wanita selalu menutup mulutnya dan tetap diam walau merasa kecewa



Jangankan perasaan sedih, perasaan kecewa sama seseorang aja masih bisa dipendam. Apalagi perasaan sayang dan rindu kepada seseorang, bakalan disimpen rapi didalam hatinya.
Bukan gengsi atau pun malu tapi entah kenapa sulit banget buat ngungkapin duluan kalau ia sayang dan sedang rindu. Yang ada cuma uring-uringan sendirian aja gak bisa berbuat apa-apa.
selain itu wanita lebih seneng nutup mulut apalagi kalo lagi seneng sama seseorang,dia lebih memilih curhat sama sahabat, jadi jika kau sedang menyukai seorang wanita maka cari tau perasaanya melalui sahabat dekatnya.

Memendam perasaan itu memang sangat sakit dan tersiksa sendiri, tapi seorang wanita lebih suka memendamnya

entah ini sudah menjadi kodrat ato kebiasaan seorang wanita,walaupun terkadang merasa sakit dan nyesek tetapi dia tetap saja lebih memilih memendam rasa itu.padahal memendam perasaan itu sangat engga enak tapi tetap saja dipendam.tapi namanya juga wanita mending dipendam dari pada diceritain.
tapi kalian tau tidak ,ternyata ada sedikit rasa bangga ketika seorang wanita itu berhasil memendam perasaanya,dia merasa bahwa isih hatinya itu terlalu indah untuk diketahui bumi,baginya rasa itu akan jauh lebih indah ketika hanya sang pemilik hati yang tau.

Wanita akan terus menunggu,karena dia yakin akan perasaannya

entah kepedean ato tingkat kepercayaan kepada perasaannya sendirinya sangat tinggi,seorang wanita akan terus tetap menunggu meski dia udah tau kalo orang yang dia sukai telah memiliki seorang kekasih. seorang wanita akan terus menunggu dan terus menyebut nama sang pria dalam doa panjangnya,dia selalu yakin kelak akan berjodoh.walau harus menyita waktu bertahun-tahun bahkan tak jarang ada seorang wanita yang akan terus menunggu hingga pria itu putus dari kekasihnya..

Yang jadi pertanyaan sekarang, mau nunggu sampai kapan? kalau mereka putusnya untuk jadi manten bukan mantan gimana?? apa engga aus tuch hati disuruh terus-terusan menanti?
Well, cari aja yang masih oprec atau available. kalaupun ada yang sudah taken,tapi masih abu-abu,juga boleh dicoba. namun jangan jantuh cinta pada orang yang sudah fixed tak bisa diganggu lagi.cuma bikin sakit hati.

Nach itu tadi beberapa alasan mengapa seorang wanita memilih untuk menyembunyikan perasaan. oh, bukan berarti mereka tidak punya nyali atau tidak berani, sama seali bukan. mereka hanya menimbang dan bimbang bilamana mengungkapkan.selain itu bukannya wanita yang baik itu wanita yang pandai menjaga perasaannya hingga ijab qabul terucap.

Simpulannya, hati itu selalu tak bisa kompromi jikalau sudah menjatuhkan pilihan. amat sangat random. tapi, itulah seni untuk hidup. kalau hanya datar,takkan ada memoria untuk diingat lagi nantinya.





  

8 comments:

Samaratul Qalbi said...

Tp banyak jg cowok yg susah mengutarakan perasaanya kayak Babang Bong Phil di drama korea Manhole...terus ada Eun Gyeol di drama korea To The Beautiful You..mrka juga susah mengutarakan perasaanx krna takut kalo ditolak, nti mrka tdk bs dkt lagi dgn sang Pujaan hati.. Jd kalo menurut sy kalo tdk siap merasakan sakitnya ditolak,mending perasaanx disimpan saja..Tp kalo sdh siap untuk ditolak dan dijauhi sama pujaan hati.. baiknya katakan saja.. toh msh ada kemungkinan diterima sama si Dia..
(em suka ka sama ini tampilan blog yang baru ^_^)

Irmawati said...

iya tapi mayoritas cewek yang suka mendam perasaannya bu..
(iya gak alhamdulillah..setelah sekian lama mencari yg coock akhirnya ku menemukannya juga...kayk judul lagu saja)

Samaratul Qalbi said...

Alhamdulillah semoga bukan cuma tampilan blog... tp belahan jiwa jg. semoga cpt ketemu sm yg cocok..trs nyanyi lagux naff "AKHIRNYA KUMENEMUKANMU,,SAAT HATI INI.."
Oh yah,, mayoritas cwek lbh suka memendam perasaan karena malu untuk mengutarakan lbh dulu.. "masa harus cwek yg nembak duluan???" hahahaha

Irmawati said...

itu mi juga salah satu alasannya..tapi banyak juga sebenarnya cewek yang kaga sadar sudah dikasih kode2 tapi tidak nyadar2..
iya aaminn semoga semoga....

Samaratul Qalbi said...

buahahaha,,, salah si cowok kenapa cuma ksh kode-kode saja. Knapa ndk lgsg bicara tegas dan lugas.. hohoho kayak babangs Bong Phil bgtu wkwkwk sampe penonton jg ikut gemes liatnya.. tinggal bilang saranghaeyo saja susahnya minta ampun hohoho

Irmawati said...

iya da...padahal gampangnya itu..kalo saya jadi dia langsung meka bilang sarangheaeyo...haahahhaha

Anggara Wikan Prasetya said...

Enggak juga..

Meski merupakan suatu kewajaran kalau laki-laki ah yang harus mengungkapkan perasaannya terlebih dahulu..
Ada pula laki-laki yang menyadari konsekuensi besar dan mempertimbangkan banyak hal jika mengungkapkan perasaannya sehingga mereka juga lebih memilih menyimpan perasaannya saja daripada mengungkapkannya..

Irmawati said...

emang engga harus,,tapi kebanyakan emang gitu...hanya beberapa persen pria yang tak memilih memendam perasaanya, mungkin karena dia cow baik-baik..hahaha